God is Perfect

RH Spirit Next 01 Mei 2025

2 Samuel 22:31; Mazmur 18:30

Gunung Batu, yang pekerjaan-Nya sempurna,
karena segala jalan-Nya adil, Allah yang setia, dengan tiada kecurangan, adil dan benar Dia.
Ulangan 32:4

 

Waktu Pilpres tahun 2024 lalu, ada sebuah kejadian yang menarik, di mana salah satu calon presiden memberikan penilaian pada calon presiden yang lain berkaitan dengan jabatannya. Nilai itu kemudian jadi sorotan banyak orang. Pasalnya, nilai yang diberikan itu cukup jeblok. Di mata pendukung yang ngasih nilai, tentu nilai yang jeblok itu dianggap benar. Emang segitulah nilainya. Tapi di mata pendukung orang yang dinilai, nilai jeblok itu jelas nggak tepat. Bukan cuma nggak tepat, nilai itu juga dianggap diberikan dengan tujuan merendahkan, alias nggak objektif. Lantas mana yang bener? Kita nggak bisa menilai seseorang dari asumsi atau pandangan kita pribadi pada orang tersebut, berdasar suka nggak suka, atau ngedukung dan ga ngedukung. Untuk menilai dengan tepat, apakah seseorang itu baik atau enggak, kerjanya bener atau enggak, kita perlu melihat secara cermat kiprahnya, cara hidupnya, cara kerjanya, data-data lengkap dari apa yang dilakukannya, track record-nya, pencapaian-pencapaiannya, dan sebagainya.

Gimana orang dunia menilai Tuhan? Fenomena yang sama juga terjadi. Buat para pendukung-Nya, alias para pengikut Kristus, Tuhan itu, kalo misal dari 1-10, maka nilainya 10, alias perfect. Nggak ada yang kurang dari pribadi dan cara kerja-Nya. Tapi buat para hater-Nya, Tuhan jelas nggak akan dapet nilai 10. Buat mereka, nilai mereka untuk Tuhan mungkin sangat rendah dan bahkan minus. Mau sebaik apa pun, mereka selalu aja nemu celah untuk dijadikan masalah dan acuan untuk ngasih nilai yang rendah.

Lantas, mana nilai yang bener untuk Tuhan? Liat datanya, yang tercatat secara komplit dalam Alkitab. Alkitab tuh udah terbukti benar! Karena itu semua yang tercatat di dalamnya juga nggak perlu diragukan lagi. Data itu sah dan valid. Alkitab mencatat semua kiprah Tuhan, soal apa yang dijanjikan, gimana cara-Nya menepati janji, cara-Nya menolong umat-Nya, gimana Ia mengirim Anak-Nya yang tunggal untuk menebus manusia dari belenggu dosa, mukjizat-Nya, dan seterusnya. Semua itu jelas membuktikan kalo nilai Tuhan yang kita sembah itu 10, alias sempurna. Sama sekali nggak ada kesalahan yang dibuat-Nya. Segala yang dikerjakan selalu baik dan tepat. Jadi, kurang objektif apa lagi? Nilainya udah sangat jelas, God is Ten! • Dn

Kesempurnaan itu tidak ada. Hanya Tuhan yang sempurna.
Carolina Herrera – Fashion Designer

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Topeng Kemalasan

April 4, 2025

God is Perfect

April 4, 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *